djalanin.com

Kamis, 21 Maret 2024

Sosialisasi dan Forum Group Discussion menuju ADWI 2024 bersama Kabupaten Malang

Oleh - Djalanin Team

Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Malang menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi dan Forum Group Discussion menuju persiapan ADWI 2024, dilaksanakan pada tanggal 18 Maret 2024 dan berlokasi di Desa Wisata Sukolilo, Kecamatan Wajak. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bapak Purwoto, S.Sos selaku Kepala dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Malang, praktisi desa wisata, beberapa OTA, perwakilan Bank Jatim, dan praktisi perguruan tinggi yang akan melakukan pendampingan secara langsung kepada pelaku desa wisata. 


Kegiatan dimulai pada pukul 10.00 seluruh undangan berkumpul di balai Desa Sukolilo untuk dilakukan pembukaan acara sekaligus briefing beberapa teknis kegiatan pada hari itu, Kegiatan di awali dengan sambutan dan doa. Rangkaian kegiatan pertama dimulai dengan seluruh peserta undangan di ajak untuk berkeliling ke beberapa destinasi desa wisata yang ada di daerah tersebut, perjalanan menuju obyek – obyek yang akan diuji coba seperti : Edukasi Rumput Taman yang menjadi salah satu supplier rumput dalam pembangunan IKN, Industri Gula Merah, Kampung Samiler, Kampung Gerit dan berakhir di Wisata Gentong Mas. Kegiatan berlangsung dengan meriah yang dapat dilihat dari antusias para undangan yang turut serta mencoba atraksi wisata serta banyak peserta yang membeli oleh – oleh seperti beras gerit, gula merah sampai dengan  keripik samiler.





Setelah kegiatan famtrip selesai, acara berakhir di wisata Gentong mas yaitu dilanjutkan dengan kegiatan pemaparan dari CEO Djalanin.com, Bank Jatim, dan Kadisparbud Kab.Malang. Pemaparan yang di sampaikan oleh djalanin.com terkait strategis pemasaran pariwisata melalui digital marketing dengan beberapa fitur unggulan yang dimiliki oleh djalanin.com yang mampu memudahkan serta memperluas jejaring pasar dari Desa Wisata itu sendiri. Kadisparbud Kab.Malang telah mementukan beberapa Desa Wisata yang berpotensial yang akan di dorong agar berpartisipasi dengan baik pada ajang ADWI 2024, dengan beberapa langkah strategis yaitu menggandeng beberapa praktisi akademisi di Malang dan praktisi desa wisata untuk mmendampingi beberapa desa wisata tersebut. 

Travel Blog

Kamis, 4 April 2024

Kolaborasi Strategis dengan Universitas Machung untuk Pengembangan Pariwisata di Jawa Timur

Selasa, 2 April 2024, Djalanin.com menjalin kerjasama yang strategis dengan Universitas Machung

Sabtu, 23 Maret 2024

Menuju destinasi Unggul : Sinergi Pemkab Jember dan Djalanin.com untuk pariwisata lokal

Pada hari Jumat, tanggal 22 Maret, djalanin.com dan disparbud Kab.Jember mengadakan kegiatan kolaborasi terkait sosialisasi program djalanin.com dan persiapan Kabupaten jember menuju ajang ADWI 2024

Selasa, 12 Maret 2024

Launching Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024

Kegiatan Launching Anugerah Desa Wisata Indonesia Tahun 2024 yang di selenggarakan di Desa Wisata Bugisan Kecamatan Prambanan Kabupaten Klaten Jawa Tengah